oleh

RFS Sebut Prabowo Dicintai dan Mencintai Sulawesi Utara

ZONAKAWANUA.COM, MANADO – Kunjungan Calon Presiden (Capres) berdarah asli Minahasa, Prabowo Subianto, di Sulawesi Utara viral dan ramai diperbincangkan.

Sesuai perkiraan, kedatangan Capres nomor urut 2 itu akan mendapat sambutan antusias dari masyarakat di tanah leluhur.

Terlihat puluhan ribu warga tumpah ruah bahkan rela berdiri berjam – jam, berdesak-desakan demi melihat langsung kehadiran sosok “Tuama” kebanggaan masyarakat Sulut.

Penasehat TKD Prabowo Gibran Sulut, Irjen Pol (Purn) Dr. Ronny F Sompie, SH MH, menagatakan, kunjungan ke Langowan Minahasa dan Kota Manado telah menunjukkan kecintaan dan perhatian Prabowo Subianto terhadap kampung halaman ibundanya alm Dora Sigar dan leluhurnya.

“Beliau nampak sangat gembira dan bersemangat, sehingga secara psikologis dapat mengalahkan kelelahan yg beliau rasakan sejak debat Capres terakhir di malam sebelumnya,” kata Caleg DPR-RI Partai Golkar Nomor Urut 3 Dapil Sulut, Ronny F Sompie, Selasa (06/02/2024).

Bukan itu saja, Prabowo bahkan berjanji akan membangun sebuah Sekolah Unggulan di Sulut khususnya di Langowan untuk menyiapkan SDM generasi muda Sulut ke depan menyongsong masa Bonus Demograsi di tahun 2030 – 2040 menuju Indonesia Emas di tahun 2045.

“Hal ini sebagai feedback beliau yang menunjukkan bahwa beliau sangat gembira atas penyambutan warga Sulut dalam Kunjungannya kemarin,” sambungnya.

Di satu sisi, menurut RFS sapaan akrabnya, kunjungan Capres Koalisi Indonesia Maju Prabowo Subianto ke Sulut disambut warga Sulut dengan gegap gempita serta penuh kebanggaan layaknya menyambut kedatangan Presiden RI.

“Ini sangat luar biasa,” kagum Sompie .

Luar biasanya, ternyata tidak sedikit warga yang datang ke Lapangan Schwart Langowan dan Lapangan KONI Sario Kota Manado, telah menyiapkan kaos bertuliskan Gemoy dan makan siang secara mandiri tanpa bergantung dari pemberian para Caleg dari Parpol Koalisi Indonesia Maju ataupun TKD Sulut.

“Itu sangat luar biasa. Spontan dan terjadi seperti air mancur (secara bottom up) dari hati sanubari warga Sulut,” pungkas mantan Kapolda Bali ini.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed