oleh

Pemkot Manado Gelar Rapat Penyusunan RKPD 2022

ZONAKAWANUA.COM, MANADO – Pemerintah Kota (Pemkot) Manado menggelar rapat penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2022, di ruang Serbaguna Pemkot Manado, Selasa (16/3/21).

Wali Kota Manado, GS Vicky Lumentut, yang mengikuti rapat melalui Video Conference mengingatkan, perlunya menyamakan persepsi dalam perencanaan pembangunan daerah.

“Agar kita smua memiliki satu persepsi yang sama, tentang esensi sebenarnya, dari perencanaan pembangunan daerah dari kesamaan persepsi ini kita dapat meciptakan suatu pola porsi kerja yang kuat dalam meluruskan suatu perencanaan pembangunan yang berkualitas,” ujar GSVL.

Di satu sisi, Perangkat Daerah haruslah memahami bahwa rangkaian program / kegiatan Perangkat Daerah jangan di rumuskan tanpa ada arah dan tujuan yang jelas.
“Dalam merumuskan serangkaian program kerja perangkat daerah harus memikirkan kembali dampak apa yang hendak di wujudkan bagi kesejahteraan masyrakat,” tukas Wali Kota.

Lebih lanjut, kata Wali Kota, tentunya masyarakat jugalah yang paling mengetahui apa yang di butuhkan apalagi untuk peningkatan kesejahterahannya, sebagaimana telah di suarakan oleh masyarakat melalui pelaksanaan Musrenbang di tingkat kelurahan, dan di kecamatan.

“Masyarakat wajib mengkomunikasikan hasil – hasil kesepakatan Musrenbang di setiap kelurahan dan kecamatan ,dan kepada perangkat Daerah yang terkait,”tandas ketua komisi pelayanan P/KB Sinode GMIM ini.(et)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed