ZONAKAWANUA.COM, MANADO – Wakil ketua DPRD Kota Manado Andrei Laikun ST, mengecam ketidakhadiran Camat, Lurah dan sejumlah SKPD yang di undang pada Reses II, Sabtu (05/08/2023), bertempat di Kelurahan Bunaken, Bunaken Kepulauan.
Padahal, reses merupakan kegiatan yang sangat penting sebagai wadah bagi masyarakat dalam menyampaikan aspirasi.
Bahkan, sebelumnya sudah dilayangkan undangan secara resmi baik untuk Camat Bunaken Kepulauan, Lurah Bunaken dan 6 SKPD terkait.
“Saya sangat kecewa karena tidak hadirnya pak Camat dan Pak Lurah di Bunaken Kepulauan. Ini tanda tidak ada sinkronisasi antara pemerintah dan legislatif,” kecam Adrey Laikun.
Menurut Laikun, sebagaimana amanah undang – undang Anggota Dewan dan Pemerintah adalah penyelenggara pemerintahan di kota Manado.
“Ini adalah suatu penghianatan yang terjadi di Bunaken Kepulauan,” ketus Legislator yang merupakan putra Bunaken Kepulauan.
Padahal, lanjut dia dari informasi yang diperoleh saat ini Camat sedang berada di Bunaken.
“Saya akan berusaha sedemikian rupa agar Camat ini dipindahkan di tempat lain. Ini tidak bermoral dan tidak berperilaku sopan,” tukasnya.
Disisi lain, Laikun memberikan apresiasi atas kehadiran Kepala Puskesmas Bunaken Dr. Stenly Rawung, sebagai satu satunya perwakilan SKPD terundang yang hadir.
“Saya mengapresiasi kehadiran Dr. Stenly Rawung. Ia adalah perwakilan Dinas Kesehatan Kota Manado,” tandas Legislator NasDem.
Komentar