ZONAKAWANUA.COM, TOMOHON – Mengantisipasi bahaya cuaca ekstrim dampak siklon tropis, Kepolisian Resort Kota Tomohon menggelar apel kesiapsiagaan bencana, Rabu (21/4/21).
Didapuk sebagai Inspektur dalam apel kesiapsiagaan Dalam Rangka Kewaspadaan Terhadap Potensi Cuaca Ekstrim, Wali Kota Tomohon Caroll JA Senduk SH,mengatakan bahwa Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis potensi cuaca ekstrem yang dapat memicu bahaya hidrometeorologi, seperti banjir, tanah longsor, banjir bandang dan angin kencang.
“Oleh karena itu koordinasi dan komunikasi sangat penting, salah satunya untuk mendapatkan masukan analisis peringatan dini cuaca serta kesiapsiagaan sehingga peringatan dini kepada masyarakat dapat dilakukan sejak dini,” kata Senduk.
“Kepada seluruh komponen terkait agar dapat menyiapkan langkah – langkah antisipasi dan taktis, segera dirumuskan dan pertajam langkah tersebut dengan simulasi–simulasi kepada kemungkinan–kemungkinan terburuk apabila terjadi bencana,” imbaunya.
Selain itu, Senduk berharap apel ini juga menjadi pemicu dan tonggak bagi kita untuk bersatupadu dalam menanggulangi bencana termasuk dalam penanganan covid-19 dengan melaksananakn protokol kesehatan.
“Hal ini menandakan bahwa pemerintah Kota Tomohon bersama unsur terkait sudah dan selalu siap dalam upaya penanggulangan bencana,” tukas Senduk didampingi Wakil Wali Kota Wenny Lumentut SE dan Kapolres Tomohon AKBP Bambang Ashari Gatot, SIK, MH. (*/et)
Komentar